-->

Kumpulan kata kata, doa dan motivasi Islam penyejuk hati

Dalil dan Bacaan Maulid Nabi Muhammad SAW Lengkap 2019

Dalil dan Bacaan Maulid Nabi Muhammad SAW Lengkap
Perayaan Maulid Nabi
Sering kali terjadi perdebatan mengenai perayaan atau peringatan maulid nabi Muhammad SAW atau lebih simpel disebut sebagai maulidan , Ada yang mengkategorikan sebagai bid'ah dan ada juga yang menganggapnya sebuah amalan dan disarankan untuk dilakukan. Didalam sebuah perdebatan, kedua belah pihak selalu mengandalkan dalil maulid nabi, dalil apa yang menganjurkan peringatan maulid dan dalil apa yang tidak mengajurkannya sehingga bisa simpulkan sebagai bid'ah. Padahal diluar kontek teknis, ada sebuah esensi dan makna yang harus umat muslim tekankan bahwa maulid nabi adalah bentuk rindu kepada rosululloh dan belajar merindukan sosoknya, agar kita sebagai umatnya tidak lupa keteladanan dan jasa jasa serta sedikit demi sedikit mengikuti dan menerapkan sifat dan perilakunya. Dan peringatan tersebut adalah moment bersama sama untuk merindukannya. Mungkin bagi yang ingin tahu lebih dalam mungkin bisa membaca dalil dan bacaan maulid nabi Muhammad SAW pada artikel ini.

Membahas dalil mengenai peringatan maulid nabi memang sangat riskan terjadi perdebatan antar kelompok yang pro dan yang kontra, tapi atas nama perdamaian setidaknya kita bisa merenungkan lagi bahasan dalil dan bacaan maulid nabi. Coba kita berpikir, kalau rindu kepada nabi Muhammad apa harus mikir dalil dulu? Djancuk kan? Ibarat kalau kangen sama istri, terus istrinya bilang "Dalile kangen opo mas?" dalile yo mergo tresno dek. Kemudian stigma umat yang awam terhadap perayaan maulid nabi adalah bentuknya itu itu aja dari dulu, padahal merayakan maulid nabi kan boleh dalam bentuk apapun,bisa bersama sama maupun secara individu asal tidak melanggar apa yang dilarang baik secara hukum agama (Dalil dan hadist). Namunnya perayaan pasti sama sama ya kan? Makanya lebih umum seperti yang kita kenal saat ini. Jika ada yang menyamakan dengan HARI Natal karena meniru orng kafir, terus kenapa kalian juga ikut ikutan pakai hp buatan kafir? jelas beda, sebab natal merayakan lahirnya, kalau maulid nabi sebagai bentuk mengagugkan nabi, memperkenalkan nabi ke generasi penerus agar meneladani sifat dan perilakunya.

Jika ada yang mengatakan sebuah bid'ah, jangan dulu mengatakannya. Sebab bid'ah menurut riwayat Abu Nu’aim, Imam Syafi’i berkata Bid’ah itu ada dua macam yakni  Bid’ah Hasanah (Bid’ah terpuji ) yaitu yang sesuai dengan Kitabullah, sunnah Nabi Saw, Atsar sahabat-sahabat dan Ijma’ dan Bid’ah Dlalalah (Bid’ah tercela) yaitu yang tidak sesuai atau menentang Kitabullah, sunnah Nabi Saw, atsar sahabat.

Dalil Dali Maulid Nabi


Bagi yang sedang belajar agama lebih baiknya sih ke ulama ulama sanadnya jelas, namun di artikel ini pun bisa namun soal kebenaran hanya milik Alloh SWT. Jadi patokannya adalah belajar dari yang sudah kompeten. Artikel ini hanya untuk menjadi bahan bukan patokan. Berikut dalil dalil maulid nabi.

Dalil Maulid Nabi (AL QUR'AN)


Mengagungkan Nabi Muhammad salah satunya dengan shalawat, shalawat selalu ada dalam peringatan maulid nabi. Apalai maulid nabi adalah moment bersama, bertapa indah jika bershalawat bersama.

إِنَّ اللَّهَ وَمَلَائِكَتَهُ يُصَلُّونَ عَلَى النَّبِيِّ ۚ يَا أَيُّهَا الَّذِينَ آمَنُوا صَلُّوا عَلَيْهِ وَسَلِّمُوا تَسْلِيمًا
Sesungguhnya Allah dan malaikat-malaikat-Nya bershalawat untuk Nabi. Hai orang-orang yang beriman, bershalawatlah kamu untuk Nabi dan ucapkanlah salam penghormatan kepadanya. (QS Al-Ahzab: 56)


وَكُلًّا نَقُصُّ عَلَيْكَ مِنْ أَنْبَاءِ الرُّسُلِ مَا نُثَبِّتُ بِهِ فُؤَادَكَ ۚ وَجَاءَكَ فِي هَٰذِهِ الْحَقُّ وَمَوْعِظَةٌ وَذِكْرَىٰ لِلْمُؤْمِنِينَ


Dan semua kisah dari rasul-rasul Kami ceritakan kepadamu, ialah kisah-kisah yang dengannya Kami teguhkan hatimu; dan dalam surat ini telah datang kepadamu kebenaran serta pengajaran dan peringatan bagi orang-orang yang beriman (QS Hud:120)


Dalam peringatan maulid nabi, jamaah diceritakan mengenai kisah kisah rosul dengan tujuan agar lebih teguh hatinya meneladani dari sang suri tauladan terbaik. Pada intinya sama dengan pengajian ustad ustad televisi atau orang yang mengatakan maulid nabi  itu bid'ah tapi menghadiri acara dalam rangka peringatan atau perayaan tertentu. Kan jancuk. ngomong bid'ah, malah melakukannya. Katanya bid'ah... Jadi begini ya, jangan hanya karena tidak ada kata "MAULUD NABI ATAU PERAYAAN" DALAM AL QUR'AN, TERUS BILANG BID'AH. Jangan! Alloh itu romatis, tidak selamanya pesan itu tersurat. Ada sebagian tersirat. Intinya jangan terlalu tekstual, belajar pula kontekstual dan esensial.

Dari dua hadis itu pun kita bisa langsung menyimpulkan bahwa mualid nabi hanyalah format, moment atau wadah, hakikatnya adalah bershalawat, meneladani perjuangan Rasulullah, melantunkan ayat Al-Qur’an, berdoa bersama dan kadang diisi dengan ceramah agama yang mana perbuatan-perbuatan semacam ini sesuai dengan tuntunan Al-Qur’an maupun Hadits. 



Sabda oleh Nabi Muhammad Saw :

مَنْ أَحَبَّنِى كَانَ مَعِيْ فِي الْجَنـَّةِ

“Barang siapa yang senang, gembira, dan cinta kepada saya maka akan berkumpul bersama dengan saya masuk surga”



Sahabat Abu Bakar Ash-Shidiq berkata :

مَنْ أَنْفَقَ دِرْ هَماً فِى مَوْ لِدِ النَّبِيِّ صَلَّى اللهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ كَانَ رَفِيْقِيْ فِى الْجَنَّةِ

“Barang siapa yang memberikan infaq satu dirham untuk memperingati kelahiran Nabi Saw : akan menjadi temanku masuk surga”.

Sahabat Umar Bin Khoththob berkata :

مَنْ عَظَّمَ مَوْ لِدِ النَّبِيِّ صَلَّى اللهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ فَقَدْ أَحْيَا اْلإِسْلاَمَ

“Barang siapa yang memuliakan / memperingati kelahiran Nabi Saw, berarti telah menghidupkan Islam”.

 Para sahabatnya pun mengatakan cintanya kepada rosul seperti maulid nabi.

Itulah dalil dali maulid nabi yang bisa menjadi refrensi untuk melakukannya. Sekalipun tidak, cukup diam dna jangan mengusik cinta umatnya.

BACAAN MAULID NABI 

Apa si bacaan maulid nabi? Ada beberapa bacaan doa shalawat dalam peringatan maulid nabi Muhammad SAW. 
  • Maulid al-Diba'i, atau biasa dikenal dengan Maulid Diba' Karya al-Imam al-Jalil Abdurrahman al-Diba'i [baca
  • Burdah karya Imam al-Bushiri  [baca
  • Simthudduror atau biasa dikenal dengan Maulid Habsyi Karya al-Habib Ali bin Muhammad bin Husein al-Habsyi {BACA )
  • Maulid Nabi Dhiya'u al-Lami' Karya al-Habib bin Umar bin Hafidz bin Syeikh Abu Bakar 
  • al-Barzanji, Karya Zainal Abidin bin Ja'far al-Barzanji [baca
  • Kitab Diwan Karya Sayyid Muhammad Amin Kutbi al-Hasani [baca
  • Kitab Maulid Asysyarab al-Thohur Karya Habib Umar bin Hafidz bin Syaikh Abu Bakar bin Salim [baca
Disebabkan karena file bacaan maulid nabi muhammad terlalu banyak jadi, tidak saya posting dalam artikel ini. Kalian bisa membaca satu per statu atau download kumpulan bacaan maulid tersebut. Mungkin cukup sekian pada postingan kali ini mengenai dalil dan bacaan maulid nabi muhammad saw. Mari kita merayakannya sebagai bentuk cinta dan meneladani sifat dan perilakunya. Terima kasih

sumber : nu.or.id